Ingin Berwisata ke Jogja? Catat 7 Event Budaya Berikut di Rencana Traveling-mu Tahun Depan!

Yogyakarta Gamelan Festival

Kamu sudah punya rencana untuk berlibur ke suatu tempat tahun depan? Jika pilihanmu bukan ke Jogja, cobalah pikir ulang. Jogja bukan hanya sebagai kota pelajar, tapi juga memiliki destinasi wisata dengan jumlah kunjungan turis mancanegara yang menempati posisi kedua terbanyak di Indonesia setelah Bali. Jogja tidak hanya tentang Tugu dan Keraton, juga tidak hanya gunung Merapi dan pantai-pantai indah di pesisir selatannya. Jogja tidak hanya bermakna ruang, tetapi juga memiliki atmosfer. Atmosfer ini terbentuk dari ruang dan interaksi masyarakatnya yang diwujudkan dalam budaya sehingga kamu dapat menikamati pengalaman unik saat traveling. Kota ini tidak pernah sepi dari kagiatan seni budaya yang memang sudah menjadi akar keberadaannya. Bahkan, sebuah media online Huffington Post yang berbasis di Amerika memasukkan Jogja ke dalam daftar 50 tempat di seluruh dunia yang tak boleh dilewatkan untuk dikunjungi oleh para traveler. Semakin penasaran dengan event seru apa saja yang ada di Jogja? Yuk, kita ulik tujuh event yang akan diadakan setiap tahun di kota ini.

 

1. Yogyakarta Gamelan Festival

Festival bertaraf internasional ini sangat direkomendasikan buat kamu yang menyukai atau mendalami seni tradisional gamelan maupun musik tradisional nusantara lainnya. Tak hanya itu saja, berbagai gamelan fusion juga menjadi salah satu point of interest festival musik tahunan yang biasanya diadakan sekitar bulan Juli ini. Sudah menginjakkan penyelengaraannya yang ke-24 di tahun 2019, Yogyakarta Gamelan Festival biasa diadakan di tempat-tempat ikon budaya Jogja seperti Plaza Pasar Ngasem, Taman Budaya Yogyakarta, serta Gedung Pusat Kebudayaan Koesnadi Hardjosoemantri Universitas Gadjah Mada. Dengan mengusung tema tertentu di setiap penyelenggaraannya, ratusan seniman musik tradisional dan gamelan berpartisipasi mengisi acara ini yang berasal dari penjuru nusantara hingga mancanegara. Tonton festival musik ini, perkaya khasanah budaya Indonesia, dan temukan kolaborasi unik musik gamelan dengan berbagai alat musik tradisional lain dan modern ini. Tidak perlu khawatir soal tiket karena festival ini gratis. Kepo-in instagram-nya di @yogyakartagamelanfestival agar kamu tetap update dengan infonya.

2. Pasar Kangen Yogyakarta

Pasar Kangen merupakan salah satu event seni budaya yang sangat kreatif dan unik. Diadakan di Taman Budaya Yogyakarta di bulan Juli, di sana ada pameran seni visual dari banyak seniman seperti seni instalasi, lukisan, dan berbagai kerajinan. Selain itu, ada juga pertunjukan jathilan (kuda lumping), campur sari, wayang kripik, ketoprak, dagelan, keroncong, reog wayang, dan dolanan anak. Ini nih pasti kamu suka: food bazaar. Nah, agendakan liburanmu di Jogja dan masukkan event ini ke dalamnya. Berbagai bentuk seni instalasi yang ditampilkan sangat instagramable sehingga kamu juga bisa ber-selfie ria. Acara ini juga gratis. Jadi, kamu tidak akan pernah bilang ‘menyesal’ atau ‘rugi deh’ setelah datang di acara ini. Terus kepo-in instagram dengan hashtag #pasarkangen untuk mengikuti update-annya.

3. Pawai Budaya Ulang Tahun Kota Jogja

Jogja memperingati hari jadinya setiap tanggal 7 Oktober. Bentuk perayaan yang paling meriah adalah dengan diselenggarakannya Pawai Budaya. Pawai ini melintasi sepanjang jalan Laksda Adi Sucipto-Mangkubumi melewati Tugu Pal Putih (lebih dikenal dengan Tugu Jogja) atau Malioboro sebagai jantung kota yang mendenyutkan semangat budaya ke seantero Daerah Istimewa Yogyakarta. Mengambil tema yang berbeda setiap tahunnya, Pawai Budaya ini diikuti oleh seluruh kecamatan yang ada di Kota Jogja. Ketika menikmatinya, kamu akan menyadari betapa sederhana dan kreatifnya masyarakat Jogja dalam merayakan hari jadi kota kebanggaanya: berbagai bentuk tarian kreasi dengan kostum meriah dan unik. Ada pula patung-patung yang dibuat dengan sangat kreatif mirip ogoh-ogoh mewarnai serunya pawai budaya ini. Tak perlu khawatir, kamu dapat menikmati pawai ini gratis!

4. Festival Bregada Rakyat

Bregada merupakan sekelompok pasukan prajurit (militer tradisional) yang biasanya bertugas menjaga Keraton Yogyakarta. Berniat untuk terus melestarikan keberadaannya dalam masyarakat Jawa, Lembaga Penguatan dan Pelestari Warisan Budaya Kasultanan Yogyakarta dan Kadipaten Pakualaman & Dinas Kebudayaan DIY menyelenggarakan Festival Bregada Rakyat. Kamu harus menonton festival ini untuk mengetahui seperti apa sih, rupa prajurit penjaga Keraton melalui kegiatan karnavalnya. Karnaval yang biasanya diadakan pada pukul 13.00-17.00 ini terbukti telah menyedot ribuan penonton untuk datang. Kepo-in instagram @infoseni dan hashtag #festivalbregadarakyat untuk mengetahui informasi detail acara ini. Kamu tidak akan rugi. Selain gratis, kamu mendapatkan pengalaman unik dan bisa selfie dengan prajurit yang gagah.

5. Sekaten

Sekaten merupakan perayaan pasar malam yang di gelar di Alun-Alun Utara Keraton Yogyakarta. Setiap tahun, acara ini digelar untuk mengiringi acara Maulid Nabi Muhammad SAW. Filosofinya, pasar malam mini digelar untuk menyediakan hiburan murah bagi masyarakat sekitar Keraton pada zaman dulu. Digelar selama satu bulan, ada berbagai penjual menjajakan dagangan murah di pasar ini. Selain itu, permainan khas pasar malam seperti odong-odong, perahu, atau bianglala juga ada. Datang dan rasakan bagaimana sensasi menaiki bianglala versi rakyat jelata atau belanja baju-baju second-hand impor (awul-awul) dengan harga miring. Kalau beruntung, kamu bisa mendapat baju gaya Korea model keren dengan kualitas masih bagus seharga Rp 20.000,00 saja. Jadi, luangkan bulan November untuk datang ke Jogja dan mengunjungi Pasar Malam Sekaten. Suasananya yang merakyat akan memberimu sensasi pengalaman baru yang unik. Biar tidak ketinggalan info, terus kepo-in instagram @infoseni dan hashtag #sekaten.

6. Festival Gerobak Sapi

Gerobak sapi merupakan salah satu alat transportasi tradisional di Jogja. Keberadaannya saat ini sudah terancam punah. Untuk menlestarikan keberadaannya seperti dulu, pemerintah mengadakan Festival Gerobak Sapi. Festival yang biasanya diadakan di Stadion Sultan Agung Bantul ini melombakan berbagai gerobak sapi yang datang dari seantero Jogja. Jika kamu rindu atau sama sekali belum pernah melihat secara langsung seperti apa itu gerobak sapi, datanglah ke festival ini. Selain melihat gerobak-gerobak sapi yang dihias sangat cantik oleh pemiliknya, akan ada lomba foto dengan objek atau latar belakang suasana di festival tersebut. Suasananya sangat instagramable. Diadakan selama sehari (Minggu) dalam bulan November setiap tahunnya, menikmati festival ini akan memberimu pengalaman liburan wisata tradisional unik di Jogja. Tengok instagram dengan hashtag #festivalgerobaksapi.

7. Festival Sewu Kitiran Yogyakarta

Kitiran (baling-baling) merupakan salah satu permainan tradisional dalam budaya Jawa. Keberadaanya kini mulai tergantikan oleh gadget. Untuk melestarikannya, diadakanlah Festival Sewu Kitiran yang bertempat di Dusun Sompok, Desa Sariharjo, Kecamatan Imogiri, Kabupaten Bantul, Yogyakarta. Kamu sudah pernah melihat kitiran Jawa belum? Atau ingin bernostalgia dengan permainan ini semasa kecil? Kunjungi festival yang biasanya diadakan selama dua hari di minggu terakhir bulan November ini. Kamu akan disuguhi berbagai lomba dan kegiatan seperti lomba kitiran, menanak tiwul (makanan tradisional Jawa terbuat dari singkong dan berbentuk seperti nasi, tetapi bulirnya lebih kecil dan berwarna cokelat dengan rasa yang khas), fotografi, mewarnai gerabah, layang-layang, dan kuliner. Kalau tertarik, kamu bisa mengikuti salah satu perlombaan tersebut. Tak hanya perlombaan, juga ada pertunjukan seni tradisional seperti jathilan (kuda lumping), gejog (memukul) lesung, kirab kitiran bocah, tari kitiran sompok, dan musik etnik. Kepo-in instagram-nya di @sewukitiran_!

Tanpa bermaksud melebih-lebihkan, Jogja memang pantas buat kamu jadikan destinasi liburan di tahun 2017. Kamu bisa menikmati banyak festival dengan pengalaman yang unik dan mengesankan. Mumpung masih tahun 2016, sisihkan sedikit-demi sedikit uang untuk sekedar membeli tiket kereta api, penginapan murah, atau pun oleh-oleh. Kamu tidak akan menyesal, deh!

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*